Identifikasi kesamaan jenis praktikum pada materi IPA di tingkat SD dan SMP
Yuanita Yuanita
Abstract
Praktikum IPA diberikan pada tingkat SD, SMP, SMA bahkan sampai tingkat perguruan tinggi. Akan tetapi dalam pelaksanaanya terkadang ada beberapa kesamaan pada jenis praktikum atau pengulangan jenis praktikum yang diberikan untuk menunjang kedalaman terhadap materi yang dipelajari. Hal ini terkadang dapat menyebabkan kejenuhan siswa dan kurang membangkitkan keingintahuan siswa karena mereka sudah tahu hasil akhirnya. Penelitian ini merupakan kajian literatur pada beberapa buku IPA tingkat SD dan SMP yang bertujuan mengindentifikasi beberapa kesamaan jenis praktikum yang terdapat pada materi IPA pada tingkat SD dan SMP. Berdasarkan hasil kajian literature tersebut peneliti menemukan 6 (enam) kesamaan praktikum pada tingkat SD dan SMP; 1) Listrik dan Magnet, 2) Perubahan Wujud Benda, 3) Perubahan Pada Makhluk hidup, 4) Sistem gerak pada tumbuhan, 5) Struktur bagian bunga, dan 6) Konduktor dan isolator.
Ahafni, Sarmila. 2013. Penilaian Praktikum. http://sarmilahafni.blogspot.com/2013/02/penilaian-Praktikum.html di akses 30 Mei 2018
Rustaman, N.Y. 1995. Peranan Praktikum dalam Pembelajaran Biologi. Bahan Pelatihan bagi Teknisi dan Laboran Perguruan Tinggi.Kerjasama FPMIPA IKIP Bandung dengan Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi. Bandung: FPMlPA IKIP.
Subiantoro, Agung. 2007. Makalah yang disampaikan pada Kegiatan PPM “Pelatihan Pengembangan Praktikum IPA Berbasis Lingkungan” bagi guru-guru MGMP IPA SMP Kota Yogyakarta.
Jurnal Elementary : Kajian Teori dan Hasil Penelitian Pendidikan Sekolah Dasar e-ISSN 2614-5596 Email: [email protected] Published by: PGSD Universitas Muhammadiyah Mataram