KAJIAN KESTABILAN LERENG HIGHWALL BERDASARKAN ANALISIS PROBABILITAS DI PT.TA TABANG KABUPATEN KUTAI KARTANEGARA PROVINSI KALIMANTAN TIMUR
Abstract
Kestabilan lereng tambang terbuka pada industri pertambangan merupakan salah satu isu penting, semakin lebar dan dalam tambang terbuka tersebut dilakukan penggalian, semakin besar resiko yang akan muncul atau semakin meningkatkan ketidakpastian pada faktor-faktor yang mempengaruhi kestabilan lereng tambang terbuka tersebut. Tujuan dari penelitian ini adalah memberikan rekomendasi desain geometri lereng tunggal, lereng keseluruhan yang optimum untuk plan pit, dan mengetahui parameter masukan yang paling berpengaruh terhadap kestabilan rencana lereng penambangan. Metode yang digunakan adalah metode probabilitas dengan menggunakan aplikasi software slide 6.0. Hasil analisis lereng menunjukkan desain dari geometri lereng tunggal dengan tinggi 10 meter dengan sudut 60° material overburden dan material coal. Selain itu untuk dengan tinggi 90 meter menghasilkan 2 rekomendasi yaitu, pertama dengan sudut keseluruhan 32° dengan lebar berm 5 meter memiliki nilai FK (mean) 1,453 dan nilai PK 2,80%. Kedua, sudut lereng keseluruhan 28° dengan lebar berm 10 meter memiliki nilai FK (mean) 1,671 dan nilai PK 3,80%. Berdasarkan hasil analisis sensitifitas pada lereng keseluruhan didapatkan parameter masukan yang paling berpengaruh adalah internal friction angle material overburden pada sudut keseluruhan 32° dengan nilai FK <1,0 dan pada sudut keseluruhan 28° dengan nilai FK <0,9.
ABSTRACT
The slope stability in the mining industry in the open pit mine is one of the major issues. The wider and deeper the open pit mine, the greater risk will slope occure or it will increase the uncertainty for factors affecting the stability of the open pit mine. The purpose of the study is to recommend the single slope geometry design, the optimum overall slope for the plan pit, and to find the most important input parameters for the slope stability plan of the mining. The method used is the probability method by using the software slide 6.0. Slope analysis results show the design of a single slope geometry with a height of 10 meters with an angle of 60° for overburden and coal material. In addition, the height of 90 meters generates two recommendations an follows figt, an overall angle of 32° with a berm of 5 meters has an FK value (mean) 1.453 and a PK value of 2.80%. Second, the overall slope angle of 28° with a berm of 10 meters has an FK (mean) value of 1.671 and a PK value of 3.80%. Based on the results of sensitivity analysis on the overall slope, the most influential input parameter is the internal friction angle of the material overburden at an overall angle of 32° with FK values <1.0 and at an overall angle of 28° with FK values <0.9
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Masagus Ahmad Azizi, R. H. Karakterisasi Parameter Masukan Untuk Analisis Kestabilan Lereng Tunggal (Studi Kasus Di PT.Tambang Batubara Bukit Asam Tbk. Tanjung Enim, Sumatra Selatan. Prosiding Seminar Nasional Avoer Ke-3, (P. No.1). Palembang, 2011.
Panji Kurnia Wiradani, B. H. Analisis Probabilitas Kelongsoran Menggunakan Metode Monte Carlo Pada Highwall Pit Sb-Ii Bk-14 PT. Trubaindo Coal Mining, Site Melak, Kabupaten Kutai Barat, Kalimantan Timur. Jurnal Bina Tambang, Vol.3,No.4, 2018.
Kornelis Bria, A. I. Analisis Kestabilan Lereng Pada Tambang Batubara Terbuka Pit D Selatan PT.Artha Niaga Cakrabuana Job Site CV.Prima Mandiri Desa Dondang Kabupaten Kutai Kartanegara Provinsi Kalimantantimur. Prosiding Seminar Nasional Retii. Sekolah Tinggi Teknologi Nasional Jogjakarta, 2017.
UPNVY, L. Studi Geoteknik Untuk Penambangan Batubara PT. Senamas Energindo Mineral .FINAL REPORT. Yogyakarta: UPNVY, 2010.
Yusuf, A. Muri. Metodologi Penelitian Teliti & Hati-hati. 2005.
Kepmen. Keputusan Menteri Energi Dan Sumber Daya Mineral Repuplik Indonesia Nomer 1827 K/30/Mem/2018 Pedoman Pelaksanaan Kaidah Teknik Pertambangan Yang Baik. Mentri Energi Dan Sumber Daya Mineral Repuplik Indonesia, 2018.
Sony Mahardika, S. D. Analisis Kestabilan Lereng High Wall Berdasarkan Nilai Faktor Keamanan Dengan Metode Bishop Simplified Pada Pit S12gn PT. Kitadin Embalut Site, Kecamatan Tenggarong Seberang, Kabupaten Kutai Kartanegara, Provinsi Kalimantan Timur. Jurnal Teknologi Mineral Ft Unmul, Vol. 5, No. 2, 2017.
DOI: https://doi.org/10.31764/jua.v24i1.2223
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2020 Jurnal Ulul Albab
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Ulul Albab: Majalah Universitas Muhammadiyah Mataram
Contact Admin:
Email: [email protected]
WhatsApp: +62 878-6400-3847
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Ulul Albab: Majalah Universitas Muhammadiyah Mataram already indexed: