PENDAMPINGAN KERJA PRAKTIK KIT SCIENCE MATH APLIKATIF BAGI GURU SEKOLAH DASAR NEGERI 7 MANUKAYA
Abstract
ABSTRAK
Adapun proses pembelajaran di sekolah mitra seperti pembelajaran IPA, alat-alat praktikum khusus IPA sangat terbatas. Di sekolah mitra terdapat KIT (Kotak InstrumenTerpadu) IPA sejumlah 1 buah sehingga guru jarang memberikan praktikum kepada siswa. Selain alatnya terbatas, guru juga tidak terlalu paham menggunakan KIT. Di samping itu, panduan praktikum KIT yang tersedia juga terbatas dan kurang lengkap kurang sesuai dengan apa yang diharapkan pada kurikulum merdeka, yaitu bermuatan karakter. Guru terkadang menggunakan panduan yang tersedia dikarenkan guru kurang paham dalam menyusun panduan praktikum IPA yang menarik dan bermuatan karakter. Begitu juga dengan mata pelajaran matematika, alat peraga seperti KIT Matematika belum tersedia di sekolah sehingga guru sulit menjelaskan beberapa materi Matematika yang seharusnya menggunakan alat peraga. Guru di sekolah mitra belum paham membuat suatu media untuk praktikum IPA dan Matematika yang menarik sehingga siswa sebagian besar diajarkan dengan metode ceramah. Mitra kegiatan pengabdian adalah guru-guru SD N 7 Manukaya yang terletak di Br. Belahan, Desa Manukaya, Kecamatan Tampaksiring, Kabupaten Gianyar yang berjumlah 10 orang. Metode pelaksanaan yang akan digunakan untuk mengatasi permasalahan pokok mitra dapat dikelompokkan menjadi 4 tahap yaitu 1) tahap pertama: persiapan sebelum pelaksanaan kegiatan, 2) tahap kedua: pendampingan dan pelatihan, 3) tahap ketiga: presentasi dan konsultasi produk hasil pendampingan, 4) tahap keempat: Implementasi. Komponen yang dievaluasi dalam kegiatan PKM Pendampingan Kerja Praktik KIT Science Math Aplikatif Bagi Guru SD dengan cara observasi dan pretest-posttest dari pelaksanakan kegiatan PKM. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa Sekitar 85% dari guru-guru dapat menggunakan KIT Matematika dan IPA, dapat menyusun panduan khusus praktikum IPAyang bermuatan karakter dan dapat membuat media Matematika dan IPA dalam sebuah aplikasi.
Kata kunci: pendampingan; KIT; IPA; matematika
ABSTRACT
As for the learning process in partner schools, such as science learning, special science practicum tools are very limited. In partner schools there is 1 science KIT (Integrated Instrument Box) so teachers rarely give practicums to students. Apart from limited tools, teachers also don't really understand how to use KIT. In addition, the KIT practicum guide available is also limited and incomplete, not in accordance with what is expected in the independent curriculum, namely full of character. Teachers sometimes use the available guides because teachers do not understand in compiling interesting and character-laden science practicum guides. Likewise with mathematics subjects, teaching aids such as the Mathematics KIT are not yet available in schools so it is difficult for teachers to explain some mathematics material that should use teaching aids. Teachers at partner schools do not understand how to make media for interesting science and mathematics practicums, so most students are taught using the lecture method. The service activity partners are the teachers of SD N 7 Manukaya which is located at Br. Belahan, Manukaya Village, Tampaksiring District, Gianyar Regency, totaling 10 people. The implementation methods that will be used to address the main problems of partners can be grouped into 4 stages, namely 1) first stage: preparation prior to implementation of activities, 2) second stage: mentoring and training, 3) third stage: presentation and consultation of mentoring products, 4) stage fourth: Implementation. The components evaluated in the PKM Practical Work Assistance KIT Science Math Applicative for Elementary School Teachers by way of observation and pretest-posttest from implementing PKM activities. The results of the activity showed that about 85% of the teachers could use the Mathematics and Science KIT, could develop special guidelines for science practicums that contained characters and could make Mathematics and Science media in an application.
Keywords: mentoring; mathematics; science; KIT
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Arifuddin, M., Mahardika, A. I., Mastuang, Ashari, A., Muda, A. A. A., & Fitriani, N. (2022). Pelatihan Penggunaan Kit Praktikum Ipa Untuk Guru Sd/Mi Sederajat Di Kota Banjarmasin. Jurnal Pendidikan Dan Pengabdian Masyarakat, 5(3), 276–281. https://doi.org/10.29303/jppm.v5i3.3929
Dahar, R. . (1989). Teori-Teori Belajar. Erlangga.
Darmayanti. (2020). Kelayakan Panduan Praktikum IPA Sederhana Sekolah Dasar Berorientasikan Lingkungan Sekitar. Jurnal Elementary, 3(2).
Gunada, I. W., Sutrio, S., Wahyudi, W., Busyairi, A., Verawati, N. N. S. P., Ayub, S., & Kosim, K. (2022a). Pelatihan Optimalisasi Penggunaan Kit IPA Sains Untuk Meningkatkan Penguasaan Konsep IPA Bagi Guru Guru SD Negeri 1 Cakranegara. Unram Journal of Community Service, 3(2), 47–52. https://doi.org/10.29303/ujcs.v3i2.200
Gunada, I. W., Sutrio, S., Wahyudi, W., Busyairi, A., Verawati, N. N. S. P., Ayub, S., & Kosim, K. (2022b). Pelatihan Optimalisasi Penggunaan Kit IPA Sains Untuk Meningkatkan Penguasaan Konsep IPA Bagi Guru Guru SD Negeri 1 Cakranegara. Unram Journal of Community Service, 3(2), 47–52. https://doi.org/10.29303/ujcs.v3i2.200
Kunandar. (2007). Guru Profesional Implementasi Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) dan Sukses dalam Sertifikasi Guru. Raja Grafindo Persada.
Makhdum Noor, F., & Prasetyo, D. R. (2023). Pendampingan Pembuatan Kit Sains Sederhana Bagi Mgmp Ipa Berorientasi Pemahaman Sains Memanfaatkan Limbah Anorganik Pemulung. https://doi.org/10.30656/jpmwp.v4i1.1931
Mustikasari, K., Mawaddah, S., & Miriam, S. (2022). Pelatihan Penggunaan KIT Matematika dan IPA bagi Guru SD Islam Integral Hidayatullah Banjarbaru. E-Dimas: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 13(3), 421–424. https://doi.org/10.26877/e-dimas.v13i3.4536
Niswatul Khair, B., Puji Astria, F., Sri Kusuma Wardani, K., P Nina Sriwarthini, N. L., Nikmah Rahmatih, A., Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, P., & Mataram, U. (2021). PELATIHAN DAN PENDAMPINGAN PENGGUNAAN KIT IPA DI SD NEGERI 34 CAKRANEGARA. Warta Pengabdian Pendidikan, 1(1), 14–19.
Novita, E. (2020). Pengembangan Buku Pedoman Praktikum Berbasis Keterampilan Proses Dasar Sains Kelas IV Sekolah Dasar. Journal Evaluation in Education (JEE), 1(1).
Penelitian, A., Sugiatno, H., & Yani, A. T. (n.d.). PENINGKATAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA MELALUI DISKUSI KELOMPOK BERBANTUAN MEDIA KIT SEKOLAH MENENGAH PERTAMA.
Pengabdian Magister Pendidikan IPA, J., Guru Guru Di Kota Mataram I Wayan Gunada, B. S., Nyoman Sri Putu Verawati, N., Busyairi, A., Fatara Suwandi, A., Author, C., Wayan Gunada, I., & Studi Pendidikan Fisika, P. (2021). Pendampingan Kerja Praktik Untuk Meningkatkan Keterampilan Proses IPA Bagi Guru Guru SD Di Kota Mataram. Jurnal Pengabdian Magister Pendidikan IPA, 4(4). https://doi.org/10.29303/jpmpi.v3i2.1137
Septiani, Y. D., & Zainil, M. (2021). Pengaruh Media KIT Matematika Terhadap Hasil Belajar Peserta Didik Pada Materi Keliling Dan Luas Bangun Datar Di Kelas IV SDN Gugus 1 Kecamatan Lareh …. Journal of Basic Education Studies, 4(1).
Sukarjita, W. (n.d.). Peningkatan Keterampilan Pengelolaan Pembelajaran IPA Terpadu Melalui Pelatihan Penggunaan KIT IPA bagi Guru IPA SMP di Kecamatan Kupang Barat.
Sutrio, S., Sahidu, H., Harjono, A., Gunada, I. W., & Hikmawati, H. (2020). Pelatihan Pembelajaran IPA Berbasis Inkuiri Berbantuan KIT Bagi Guru-Guru SD Di Kota Mataram. Jurnal Pengabdian Masyarakat Sains Indonesia, 2(2). https://doi.org/10.29303/jpmsi.v2i2.80
Syahidi, K., Zahara, L., Ariandani, N., Pendidikan Fisika, P., Hamzanwadi, U., TGKH Zainuddin Abdul Madjid No, J. M., Selong, P., & Timur, L. (2019). Pendekatan Scientific Approach dalam Mengembangkan Alat Praktikum IPA Terintegrasi Lingkungan untuk Meningkatkan Keterampilan dan Kreativitas Guru IPA. In Kappa Journal (Vol. 3, Issue 2). Pendidikan Fisika FMIPAUniversitas Hamzanwadi. http://e-journal.hamzanwadi.ac.id/index.php/kpj/index
Usmeldi, U., & Amini, R. (2021). Pelatihan Penggunaan KIT IPA dan Pengembangan LKPD Berbasis Praktikum untuk Guru IPA. Jurnal Abdimas Prakasa Dakara, 1(2), 56–65. https://doi.org/10.37640/japd.v1i2.1010
DOI: https://doi.org/10.31764/jpmb.v7i3.17735
Refbacks
- There are currently no refbacks.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
______________________________________________________
Jurnal Selaparang
p-ISSN 2614-5251 || e-ISSN 2614-526X
EDITORIAL OFFICE: