PELATIHAN KADER MENGENAI TATALAKSANA ANEMIA PADA IBU MENYUSUI

Irna Trisnawati, Ari Antini, Marisa Marisa, Salsabila Salsabila, Rifa Rifa, Inayah Inayah

Abstract


ABSTRAK

Prevalensi Anemia pada ibu hamil di Indonesia tahun 2019  yaitu 48,9%, dan 50,5% pada ibu nifas. Anemia di kabupaten Karawang pada tahun 2015 sebanyak 27,2% dan meningkat di tahun 2016 menjadi 39,1%. Penyebab utama anemia pada ibu nifas adalah anemia sejak hamil yang dikombinasikan dengan anemia karena perdarahan pada saat melahirkan. Salah satu akibat anemia    pada ibu nifas adalah gangguan menyusui. Tujuan kegiatan yaitu meningkatkan pengetahuan kader mengenai  anemia, ASI eksklusif, gizi seimbang dan meningkatkan keterampilan konseling mengenai tatalaksana anemia serta pengolahan sayur bayam yang benar. Metode pelaksanaan melalui pelatihan yang terdiri dari penyampaian materi, praktikum, pendampingan, dan evaluasi. Mitra dalam pelatihan meliputi kader di kelurahan Tanjung Pura dan Tanjung Mekar masing masing 7 orang serta ibu menyusui sebagai sasaran konseling bagi kader. Kegiatan dilaksanakan pada bulan  Maret sampai dengan September 2023. Hasil evaluasi pelatihan menunjukkan adanya peningkatan skor rata-rata pengetahuan sebanyak 14 poin, rata rata skor kemampuan kader dalam konseling pada ibu menyusui dengan menggunakan media leaflet  adalah 11 poin dari total skor 17 dan rata -rata skor kemampuan teknik pengolahan sayur bayam adalah 8 dari total skor 10. Kesimpulan bahwa terdapat peningkatan pengetahuan dan keterampilan pada kader setelah mendapatkan pelatihan.

 

Kata kunci: anemia; ibu menyusui; konseling; pelatihan kader.

 

ABSTRACT

The prevalence of anemia in pregnant women in Indonesia is 48.9%, and 50.5% in post partum mothers. Anemia in Karawang district in 2015 was 27.2% and increased in 2016 to 39.1%. The main cause of post partum anemia is anemia since pregnancy combined with anemia due to bleeding during childbirth. One of the causes of post partum anemia is disruption of breastfeeding. The aim of the activity is to increase cadres' knowledge about anemia, exclusive breastfeeding, balanced nutrition and improve counseling skills regarding anemia management and correct spinach processing. The implementation method is through training consisting of material delivery, practicum, mentoring and evaluation. The partners involved each 7 cadres in Tanjung Pura and Tanjung Mekar sub-district as well as breastfeeding mothers as targets for counseling for cadres. The activity held from March to September 2023. The results show an increase in the average knowledge score of 14 points, the  cadres' ability in counseling breastfeeding mothers using leaflet media is 11 points out of a total score of 17 and the ability in spinach processing techniques was 8 out of a total score of 10. The conclusion that there was an increase in knowledge and skills among cadres after receiving training.

 

Keywords: anemia; breastfeeding mothers; counseling; cadre training.


Keywords


anemia; breastfeeding mothers; counseling; cadre training.

Full Text:

PDF

References


Rohmatika, D., & Mar’atus Solikhah, M. (2021). Pemberdayaan Masyarakat kader dalam upaya pencegahan dan penanganan anemia pada ibu hamil di posyandu Tanggul Asri, Kelurahan Banjarsari, Surakarta. Jurnal Pengabdian Masyarakat Al-Irsyad Vol. 3, No. 1 April 2021 ), 65-73.

Adriani, M., & wijatmadi, B. (2016). Pengantar Gizi Masyarakat. Jakarta: Kencana edisi pertama, cetakan ke 4.

Agustini, F. (2019). Efektifitas Media Leaflet Anemi Pada Ibu Hamil Terhadap Pengetahuan Ibu Di Kecamatan Singaparna Tahun 2019. Jurnal Bidkesmas Respati, https://ejurnal.stikesrespati-tsm.ac.id/index.php/bidkes/article/view/437/347.

Anis, R. S. (2013). Pengaruh pelatihan pemberian makan pada bayi dan anak (pmba) terhadap pengetahuan, keterampilan konseling dan motivasi bidan desa. Surakarta: UNS-Pascasarjana Prog. Studi Kedokteran Keluarga-S541108007-2013.

Antini, A., & Trisnawati, I. (2021). Perbedaan Rata-Rata Kadar Hb dengan Penggunaan Modul Tata Laksana Home Visit dan Konsumsi Daun Kelor pada Ibu Menyusui Anemia di Karawang. Jurnal Forikes, 499-502.

Arieska, R. (2023). Pengaruh Media Leaflet Terhadap Peningkatan Pengetahuan Dan Sikap Ibu Terhadap Kunjungan Balita Di Posyandu. Jurnal kebidanan Malahayati, 124-132 https://www.ejurnalmalahayati.ac.id/index.php/kebidanan/article/view/8961/pdf.

Diana, S. (2023). Peningkatan peran kader kesehatan pada pencegahan anemia pada ibu hamil. Jurnal Pengmas Bagimu Negri, 60-62.

Dinkes Jabar. (2017). Profil Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Barat. Jawa Barat: Dinkes Jabar.

Dinkes Kab. Karawang. (2022). Profil Kesehatan Dinas Kesehatan Kabupaten Karawang. Karawang: Dinkes Kapupaten Karawang.

Dinkes Karawang. (2015). Profil Dinas Kesehatan Karawang. Karawang.

Kemenkes RI. (2010). Buku Saku Pelayanan Kesehatan Neonatal Esensial Pedoman Teknis Pelayanan Kesehatan Dasar. Jakarta: Kemeskes.

Kemenkes RI. (2016). Modul Praktikum Asuhan Kebidanan Kehamilan. Cetakan Pertama, Desember 2016. Jakarta: BPPSDM Kesehatan.

Kemenkes RI. (2019). Laporan Nasional Riskesdas 2018. Jakarta: Lembaga Penerbit Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan.

Kementerian Kesehatan RI. (2020). Pedoman Tablet Tambah Darah Bagi Ibu Hamil Pada Masa Pandemi Covid -19. Jakarta: Kementerian Kesehatan.

Nurbaya, Irwan, Z., & Najdah. (2022). Pelatihan Keterampilan Konseling Pada Kader. Jurnal Masyarakat Mandiri, Vol. 6, No. 1, Februari 2022, Hal. 248-257, file:///C:/Users/HP%20PAV%20AERO%2013/Downloads/6335-24506-1-PB.pdf, 248-257.

Rahma. (2010). Perbaikan Gizi dalam masalah gizi (2010 ed.). Jakarta: LIPI.

Supariasa. (2012). Penilaian Status Gizi Ibu hamil. Jakarta: EGC.

Tombokan, S., Lumy, F., Bawia, J., & Pratiwi, D. (2022). fektivitas Pemberian Sayur Bayam Hijau (Amaranthus gangeticus) terhadap Peningkatan Hemoglobin pada Ibu Menyusui. Jurnal Ilmiah Bidan.

Trisnawati, I., & Antini, A. (2023). Trisnawati I, AntiniPengaruh Kadar HB Ibu Menyusui Dengan Tingkat Kecukupan ASI Bayi Usia 2 Minggu DI Kabupaten Karawang. Juriskes, 136-143.

Untari, I., Prananingrum, R., & Pertiwi, D. (2017). Buku Saku Kader Posyandu Balita. Surakarta: Yuma Pustaka.

Wahyuni, S., C. Mose, J., & Sabarudin , U. (2019). Pengaruh pelatihan kader posyandu dengan modul terintegrasi terhadap peningkatan pengetahuan, sikap dan keikutsertaan kader posyandu. Jurnal Riset Kebidanan Indonesia Vol 3, No.2, 95-101.




DOI: https://doi.org/10.31764/jpmb.v7i4.19728

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

______________________________________________________

Jurnal Selaparang

p-ISSN 2614-5251 || e-ISSN 2614-526X

 

EDITORIAL OFFICE: