Edukasi kewirausahaan berbasis digital melalui pelatihan dan pendampingan bagi siswa tingkat Sekolah Menengah Atas
Abstract
Abstrak
Kemampuan untuk memanfaatkan teknologi digital menjadi sangat penting di era globalisasi dan kemajuan teknologi informasi saat ini, tidak hanya untuk individu tetapi juga untuk keberlangsungan berbagai sektor usaha dan industri. Menyadari pentingnya keterampilan digital, terutama di kalangan generasi muda, sekolah dipandang perlu mengintegrasikan pendidikan kewirausahaan dengan teknologi digital dalam kurikulum dan kegiatan ekstrakurikuler. Mitra dalam kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah SMA Kristen Palangka Raya. Terdapat beberapa permasalahan prioritas antara lain: kurangnya variasi kegiatan kewirausahaan yang dapat mengakomodir minat, bakat dan karakteristik siswa; kurangnya pengetahuan tentang pemanfaatan platform digital Canva untuk tujuan bisnis; kurangnya keterampilan tentang manajemen produksi suatu produk kewirausahaan berbasis digital. Berdasarkan permasalahan tersebut, kegiatan pengabdian ini bertujuan memberikan edukasi, berbagi pengetahuan kepada siswa dan guru tentang esensi kewirausahaan, pemanfaatan platform digital Canva untuk tujuan bisnis dan manajamen dasar kewirausahaan berbasis digital. Kegiatan ini melibatkan 23 orang siswa dan 4 orang guru sebagai peserta. Metode pelaksanaan melalui pelatihan dan pendampingan dengan teknik ceramah, tanya jawab, demonstrasi, tutorial dan praktik. Diperoleh hasil utama yaitu terjadinya peningkatan pengetahuan dan keterampilan siswa sebanyak 38,28%. Sedangkan hasil tambahannya adalah terciptanya prototype produk yang bernilai jual dari para siswa.
Kata kunci: pelatihan; kewirausahaan digital; canva; manajemen; minat kewirausahaan.
Abstrack
The ability to utilize digital technology has become crucial in the era of globalization and the advancement of information technology today, not only for individuals but also for the sustainability of various business and industrial sectors. Recognizing the importance of digital skills, especially among the younger generation, schools are seen as needing to integrate entrepreneurship education with digital technology into the curriculum and extracurricular activities. The partner in this community service activity is SMA Kristen Palangka Raya. There are several priority issues, including: the lack of variety in entrepreneurship activities that can accommodate the interests, talents, and characteristics of students; the lack of knowledge about utilizing the digital platform Canva for business purposes; and the lack of skills in managing the production of a digital-based entrepreneurial product. Based on these issues, this community service activity aims to provide education, share knowledge with students and teachers about the essence of entrepreneurship, the utilization of the digital platform Canva for business purposes, and basic management of digital-based entrepreneurship. This activity involves 23 students and 4 teachers as participants. The implementation methods include training and mentoring through lectures, Q&A sessions, demonstrations, tutorials, and practice. The main result obtained is an increase in students' knowledge and skills by 38.28%. Meanwhile, the additional result is the creation of prototype products with market value by the students.
Keywords: training; digital entrepreneurship; canva; management; entrepreneurial interest.
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Allen, J. P. (2019). Digital Entrepreneurship. Routledge. https://doi.org/10.4324/9780429506567
Anggraini, Y., Mutia, R. D., Hadiyana, R. W., & Subali, D. (2021). Pendampingan Kewirausahaan Berbasis Digital Dan Penggunaan Bahasa Inggris Untuk Pelaku Usaha Pemula. BEMAS: Jurnal Bermasyarakat, 2(1), 35–42. https://doi.org/10.37373/bemas.v2i1.127
Buchari Alma. (2019). Kewirausahaan: untuk Mahasiswa dan Umum (24th ed.). Alfabeta.
Hasan, H. A. (2020). Pendidikan kewirausahaan: Konsep, karakteristik dan Implikasi dalam Memandirikan generasi Muda. Pilar, 11(1).
Lubis, H. A. S., & Ricka Handayani, M. M. (2023). Generasi Z dan Entrepreneurship. Bypass.
Mavilinda, H. F., Nazaruddin, A., Nofiawaty, N., Daud, I., & Dameria S., L. (2021). Penguatan Ekonomi Digital Melalui Pengembangan “Digital Entrepreneurship” Bagi Pelaku UMKM di Desa Kerinjing Ogan Ilir Sumatera Selatan. SELAPARANG Jurnal Pengabdian Masyarakat Berkemajuan, 5(1), 627. https://doi.org/10.31764/jpmb.v5i1.6156
Pancawati, R. (2023). Implementasi Pembelajaran Kewirausahaan Berbasis Proyek Digital Marketing untuk Meningkatkan Kompetensi Mahasiswa Calon Lulusan Pendidikan Kejuruan. EDU RESEARCH, 4(3), 31–45. https://doi.org/https://doi.org/10.47827/jer.v4i3.99
Permadi, D., Shabrina, F., & Rahyaputra, V. (2018). Menyongsong Kewirausahaan Digital Indonesia. UGM PRESS.
Rahayu, E. S., & Laela, S. (2018). Pengaruh Minat Berwirausaha dan Penggunaan Sosial Media Terhadap Kewirausahaan Mahasiswa. Jurnal Pengembangan Wiraswasta, 20(3), 203. https://doi.org/10.33370/jpw.v20i3.246
Rusmana, D. (2020). Pengaruh Keterampilan Digital Abad 21 Pada Pendidikan Kewirausahaan Untuk Meningkatkan Kompetensi Peserta Didik SMK. Jurnal Ekonomi Dan Kewirausahaan, 8(1), 17–32. https://doi.org/https://doi.org/10.26740/jepk.v8n1.p17-32
Scarborough, N. M., & Cornwall, J. R. (2019). Essentials of Entrepreneurship and Small Business Management, Global Edition (9th ed.). Pearson Education Limited.
Solehudin, Zulkifli, Aghivirwiati, G. A., Puspitasari, N., Rita, W., Marjukah, A., Agusdiwana, S., Melati, & Noor, L. S. (2023). Konsep Dasar Kewirausahaan Digital. Cendikia Mulia Mandiri.
Sukardi, S. (2023). Implementasi Merdeka Belajar melalui Praktik Kewirausahaan Berbasis Digital Masa Pandemi Covid 19. MANAZHIM, 5(1), 549–569. https://doi.org/10.36088/manazhim.v5i1.3089
Suryana. (2019). Kewirausahaan: Kiat Dan Proses Menuju Sukses (4th ed.). Salemba Empat.
Yulaini, E., Pramika, D., Hodsay, Z., Rachmawati, D. W., Gunawan, H., Toyib, M., Permatasari, N., & Suryani, I. (2022). Pelatihan dan Workshop Kewirausahaan Berbasis Digital di Sekolah. Wahana Dedikasi : Jurnal PkM Ilmu Kependidikan, 5(1), 151. https://doi.org/10.31851/dedikasi.v5i1.7806
DOI: https://doi.org/10.31764/jpmb.v8i2.24196
Refbacks
- There are currently no refbacks.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
______________________________________________________
Jurnal Selaparang
p-ISSN 2614-5251 || e-ISSN 2614-526X
EDITORIAL OFFICE: