Implementasi pembelajaran diferensiasi berbasis projek dalam mengakselerasi kurikulum merdeka
Abstract
Abstrak
SMA Negeri 1 Percut Sei Tuan merupakan sekolah yang menerapkan kurikulum Merdeka. Kegiatan PKM Implementasi Pembelajaran Diferensiasi Berbasis Projek dalam Mengakselerasi Kurikulum Merdeka bertujuan untuk memahami dan meningkatkan efektivitas pembelajaran diferensiasi yang didasarkan pada pendekatan projek dalam konteks Kurikulum Merdeka. Fokus kegiatan terletak pada penerapan strategi diferensiasi untuk memenuhi kebutuhan belajar yang beragam di tengah kurikulum yang memberikan kebebasan dan fleksibilitas khususnya dalam menghasilkan media berorientasi diferensiasi. Kegiatan PKM mengeksplorasi integrasi model pembelajaran projek dengan diferensiasi untuk memfasilitasi perkembangan keterampilan dan pemahaman siswa secara holistik, menciptakan landasan untuk penerapan Kurikulum Merdeka yang memungkinkan perkembangan optimal siswa sesuai dengan potensi individu siswa serta melalui pengabdian diharapkan mempercepat kurikulum merdeka. Metode yang digunakan pada kegiatan PKM dengan tiga tahapan yaitu tahap persiapan, pelaksanaan, dan penutup. Tahap persiapan dimulai dari observasi dan wawancara, pemetaan potensi, pendataan calon peserta dan persiapan tim dan bahan. Tahap pelaksanaan kegiatan dengan melakukan sosialisasi, pelatihan dan pendampingan, serta tahap penutup dengan melaksanakan monitoring dan evaluasi. Hasil yang diperoleh guru memahami dan mengimplementasikan pembelajaran diferensiasi berbasis projek dengan membuat inovasi media dan bahan ajar terintegrasi diferensiasi sehingga terwujud efektivitas dalam mengakslerasi kurikulum merdeka.
Kata kunci: pembelajaran diferensiasi; proyek; kurikulum merdeka.
Abstract
SMA Negeri 1 Percut Sei Tuan is a school that implements the Merdeka curriculum. The PKM activity of Optimizing Project-Based Differentiated Learning to Accelerate the Merdeka Curriculum aims to understand and improve the effectiveness of differentiated learning based on the project approach in the context of the Merdeka Curriculum. The focus of the activity lies in the application of differentiation strategies to meet diverse learning needs in the midst of a curriculum that provides freedom and flexibility, especially in producing differentiation-oriented media. The PKM activity explores the integration of the project learning model with differentiation to facilitate the development of students' skills and understanding holistically, creating a foundation for the implementation of the Merdeka Curriculum that allows for optimal student development according to the potential of individual students and through devotion it is hoped that it can accelerate the Merdeka curriculum. The method used in the PKM activity has three stages, namely the preparation, implementation, and closing stages. The preparation stage starts from observation and interviews, potential mapping, data collection of prospective participants and preparation of teams and materials. The implementation stage of the activity by conducting socialization, training and mentoring, and the closing stage by carrying out monitoring and evaluation. The results obtained by teachers understand and implement project-based differentiation learning by creating innovative media and integrated differentiation teaching materials so that effectiveness can be realized in accelerating the independent curriculum.
Keywords: differentiated learning; project; independent curriculum.
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Abdullah, A. Rosid. (2019). Capailah Prestasimu. Bogor: Guepedia Publisher.
B, NurHayati. (2006). “Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Profesionalisme Dan Kinerja Guru Biologi Di SMAN Kota Makassar Sulawesi Selatan.” Mimbar Pendidikan 25(4).
Kemendikbud. (2020). “Surat Edaran Pelaksanaan Kebijakan Pendidikan Dalam Masa Darurat Penyebaran Coronavirus Disease (Covid- 19).” Web Page. Retrieved August 13, 2024 (https://jdih.kemdikbud.go.id/arsip/SE%20Menteri%20Nomor%204%20Tahun%202020%20cap.pdf).
NurHayati, Nurhayati. (2006). “Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Profesionalisme Dan Kinerja Guru Biologi Di SMAN Kota Makassar Sulawesi Selatan.” Mimbar Pendidikan 25(4).
Nyihana, E. (2021). Metode PjBL (Project Based Learning). Indramayu: Adab
Saparwadi, Lalu Rahmat, Annafiannisa Annafiannisa, Haula Suci Lestari, and Rizki Putri Utami. (2023). “Penerapan Pembelajaran Berdiferensiasi Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Peserta Didik Pada Materi Ekosistem Kelas X MIPA Pc SMAN 3 Mataram Tahun Pelajaran 2022/2023.” JURNAL ASIMILASI PENDIDIKAN 1(2). doi: 10.61924/jasmin.v1i2.15.
Sukmadinata, N. S. (2012). Pengembangan Kurikulum Teori Dan Praktek. Bandung: Remaja Rosdakarya.
Tomlinson, and Carol Ann. (2017). “Differentiation of Instruction in the Elementary Grades. ERIC Digest.” Angewandte Chemie International Edition 11(6).
Tomlinson, C. A. (2000). “Differentiation of Instruction in the Elementary Grades.” ERIC Digests.
Tomlinson, Carol Ann. (2001). How TO Differentiate Instruction in Mixed-Ability Classrooms.
Zelalem, Abrham, Solomon Melesse, and Amera Seifu. (2022). “Teacher Educators’ Self-Efficacy and Perceived Practices of Differentiated Instruction in Ethiopian Primary Teacher Education Programs: Teacher Education Colleges in Amhara Regional State in Focus.” Cogent Education 9(1). doi: 10.1080/2331186X.2021.2018909.
DOI: https://doi.org/10.31764/jpmb.v8i3.25881
Refbacks
- There are currently no refbacks.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
______________________________________________________
Jurnal Selaparang
p-ISSN 2614-5251 || e-ISSN 2614-526X
EDITORIAL OFFICE: