Komparasi Hasil Belajar Siswa Menggunakan Geoboard dan Geopuzzle Pada Materi Segiempat dan Segitiga Kelas VII SMP

Husnul Khotimah, Hernawati Hernawati

Abstract


Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan hasil belajar siswa menggunakan geoboard dan geopuzzle pada materi segiempat dan segitiga di kelas VII SMP. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan menggunakan 2 kelas eksperimen yang pada tiap kelas menggunakan alat peraga berbeda. Sampel penelitian diambil dari dua kelas yang terdiri dari 54 siswa dengan menggunakan teknik Simple Random Sampling. Sedangkan instrumen hasil belajar siswa berupa post-test dengan taraf signifikan 5%. Berdasarkan analisis data, dapat disimpulkan bahwa ada perbedaan hasil belajar siswa yang signifikan antara nilai rata-rata kelas eksperimen 1 dengan menggunakan geoboard sebesar 71,70 dan kelas eksperimen 2 dengan menggunakan geopuzzle sebesar 62,04. Hasil penelitian ini dikuatkan oleh uji-t yang diperoleh t-hitung sebesar 2,26 dan t-tabel sebesar 2,00. Hal ini menunjukkan bahwa terdapat perbedaan hasil belajar siswa menggunakan geoboard dan geopuzzle pada materi segiempat dan segitiga di kelas VII SMP.

Abstract:  This study aims to determine the differences in student learning outcomes using Geoboard and Geopuzzle on quadrilateral and triangular material in Senior High School. This research is an experimental research using 2 experimental classes which use different props in each class. The research sample was taken from two classes consisting of 54 students using the Simple Random Sampling technique. While the instrument of student learning outcomes in the form of post-test with a significant level of 5%. Based on data analysis, it can be concluded that there are significant differences in student learning outcomes between the average value of the experimental class 1 using geoboard of 71.70 and experimental class 2 using a geopuzzle of 62.04. The results of this study are corroborated by the t-test obtained by t-count of 2.26 and t-table of 2.00. This shows that there are differences in student learning outcomes using geoboard and geopuzzle on quadrilateral and triangle material in grade 7 of Senior High School

Keywords


Geoboard, Geofuzzle, Hasil Belajar, Segitiga, Segiempat

Full Text:

PDF

References


Ahmadi, Rulam. (2016). Pengantar Pendidikan: Asas & Filsafat Pendidikan. Yogyakarta: Ar-Ruzz Media

Apriani, Rini & Eka Megawati. (2012). Intisari Matematika untuk SMP Kelas VII, VIII, dan IX. Bandung: CV Pustaka Setia.

Arikunto, Suharsimi. (2013). Manajemen Penelitian. Jakarta: Rineka Cipta

Asra, Abuzar dkk. (2015). Metode Penelitian Servei. Bogor: In Media

Baharudin. (2010). Pendidikan dan Psikologi Perkembangan. Jogjakarta: Ar-Ruzz Media

Budiyono. (2016). Statistika Untuk Penelitian Edisi ke-2. Surakarta: UNS Press

Ismadi, Janu & M. Andy Rudhito. (2012). Gema Matematika. Jakarta: PT Perca

Kariadinata, Rahayu & Maman Abdurahman. (2012). Dasar-dasar Statistik Pendidikan. Bandung: Pustaka Setia

Kumala, Lina. (2015). Pengaruh Penggunaan Media Puzzle Lipat Terhadap Hasil Belajar Jaring-jaring Kubus Tema Cita-cita di Sekolah Dasar. Jurnal Pendidikan, 3(2).

Lastrijanah dkk. (2017). Pengaruh Media Pembelajaran Geoboard Terhadap Hasil Belajar Siswa. Jurnal Pendidikan, 4(2).

Nisa’, Titin Faridatul dkk. (2015). Efektifitas Penggunaan Geoboard Bangun Datar dalam Pembelajaran Matematika. Jurnal Pendidikan, 1(2).

Slavin, Robert E. (2016). Cooperative Learning: Teori, Riset dan Pratik. London: Nusa Media

Siregar, Syofian. (2013). Metode Penelitian Kuantitatif Dilengkapi dengan Perbandingan Perhitungan Manual dan SPSS. Jakarta: Kencana

Srianis, Komang dkk, (2014). Penerapan Metode Bermain Puzzle Geometri untuk Meningkatkan Perkembangan Kognitif Anak dalam Mengenal Bentuk. Jurnal Pendidikan, 2(1).

Sugiyono. (2017). Statistika untuk Penelitian. Bandung: Alfabeta

Trianto, Titik Triwulan T. (2014). Mendesain Model Pembelajaran Inovatif, Progresif, dan Kontekstual. Jakarta: Prenadamedia Group

Yusuf, Muri. (2014). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif & Penelitian Gabungan. Jakarta: Prenadamedia Group




DOI: https://doi.org/10.31764/jtam.v2i2.714

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2019 Universitas Muhammadiyah Mataram

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

_______________________________________________

JTAM already indexing:

                     


_______________________________________________

 

Creative Commons License

JTAM (Jurnal Teori dan Aplikasi Matematika) 
is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License

______________________________________________

_______________________________________________

_______________________________________________ 

JTAM (Jurnal Teori dan Aplikasi Matematika) Editorial Office: